Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2020

Self healing: Menjadi Sendirian

Selamat pagi, tidak menyangka bisa menyambangi blog sepagi ini. Persetan dengan ungkapan-ungkapan negatif yang baru saja kuterima lewat sosial media sepagi ini, mari menyembuhkan diri, lagi. Menjadi sendiri. Hal yang paling kutakutkan segera tiba. Saya sudah berada di penghujung masa kuliah. Saya bersyukur bahwa cukup banyak kawan, teman, sahabat yang saya jumpai sepanjang empat tahun kuliah di Jakarta. Tapi coba tebak? Ya, saya masih merasa sendiri. Sejak mengakhiri hubungan dengan mantan pacar empat tahun silam: saya bertemu dan berkawan dengan lebih banyak orang, hal yang tidak bisa saya lakukan selama masa pacaran. Kemudian saya sibuk haha-hihi berkawan sana sini hingga tiba pada tingkat akhir. Semuanya menjadi berbeda. Perkuliahan tidak sepadat dulu. Kegiatan kampus tidak semasif sebelumnya. Semua orang mendadak jauh, menarik diri dari saya (?) dan mungkin lingkungan pergaulan lain. Sahabat-sahabat yang dulunya tidak pernah tidak hang out  dan cerita ngalor-ngidul mengambil