PEMBERONTAKAN YANG DIDALANGI PEMERINTAH KOLONIAL BELANDA



Ini adalah salah satu materi pelajaran sejarah kelas IX SMP. Posting ini bertujuan untuk membantu teman-teman semua yang sedang mencari materi ini. Semoga bermanfaat. :)

Pemberontakan APRA (Angkatan Perang Ratu Adil),
Andi Azis, dan Republik Maluku Selatan (RMS)

A        Pemberontakan APRA:
1         Tokoh:
Gerakan APRA dipimpin oleh Kapten Raymond Westerling, dan didalangi oleh Sultan Hamid II.
2         Latar Belakang dan tujuan:
a         Latar belakang: Gerakan APRA didalangi oleh kelompok kolonialis Belanda yang ingin mengamankan kepentingan ekonominya di Indonesia.
b         Tujuan pemberontakan APRA adalah mempertahankan bentuk federal, berdirinya negara federal, dan adanya tentara sendiri di setiap negara bagian.
3         Aksi Gerakan
a         Pada tanggal 23 Januari 1950, Westerling dan pasukannya merebut tempat-tempat penting di Bandung, membunuh anggota TNI, dan menduduki markas staf Divisi Siliwangi.
b         Menyerang kabinet RIS dan akan membunuh beberapa orang menteri. Namun dapat digagalkan.
4         Upaya penumpasan:
a         Pemerintah Indonesia melancarkan operasi militer pada tanggal 24 Januari 1950.
b         Di Jakarta, diadakan perundingan antara Drs. Moh. Hatta dengan Komisaris Tinggi Belanda. Hasilnya Mayor Engels mendesak Westerling dan pasukan APRA meninggalkan kota Bandung.
c         Melakukan penangkapan terhadap Westerling dan Sultan Hamid II, namun Westerling berhasil melarikan diri.
d         Dampak dari gerakan APRA adalah parlemen Negara Pasundan mendesak agar negara tersebut dibubarkan dan terjadi pada tanggal 27 Januari 1950.
B        Pemberontakan Andi Azis:
1         Tokoh:
Pemberontakan Andi Azis dipelopori oleh Kapten Andi Azis, seorang Komandan Kompi APRIS bekas KNIL.
2         Latar belakang dan tujuan:
a         Latar belakang pemberontakan Andi Azis adalah penolakan pemerintah RIS atas tuntutan Andi Azis yang menginginkan agar APRIS dari unsur KNIL di Ujungpandang saja yang bertanggung jawab atas keamanan NIT.
b         Penolakan terhadap kehadiran TNI ke Sulawesi Selatan.
c         Tujuan pemberontakan Andi Aziz adalah mempertahankan keberadaan Negara Indonesia Timur.
3         Aksi gerakan
a         Pada tanggal 5 April 1950, pasukan Andi Azis menduduki obyek-obyek penting seperti lapangan terbang dan kantor Telkom.
b         Menawan pejabat panglima Tentara dan Teritorium Indonesia Timur, Letkol A.Y.Mokoginta.
4         Upaya penumpasan:
a         Pada tanggal 8 April 1950, pemerintah memberi ultimatum agar dalam waktu 4 x 24 jam Andi Azis menyerah. Namun Andi Azis tidak segera melapor.
b         Mengirim pasukan yang dipimpin Mayor Worang untuk menangkap Andi Azis.
c         Pada tanggal 26 April 1950, mengirimkan pasukan di bawah Kolonel A.E. Kawilarang untuk menumpas habis pemberontakan Andi Azis yang dilakukan oleh pasukan KL dan KNIL.


C        Pemberontakan RMS:
1         Tokoh:
Pemberontakan Republik Maluku Selatan (RMS) didalangi oleh Mr. Dr. Christian Robert Steven Soumokil, bekas Jaksa Agung NIT.
2         Latar belakang dan tujuan
a         Penyebab gerakan RMS adalah ketidakpuasan dengan terjadinya proses kembali ke NKRI.
b         Tujuan RMS adalah memproklamasikan Republik Maluku Selatan yang terpisah dari NIT dan RIS.
3         Aksi gerakan
a         Pada tanggal 24 April 1950, Soumokil memproklamasikan berdirinya RMS.
b         Meminta perhatian, dukungan, dan perlindungan dari negaranegara luar seperti Belanda,
c         Amerika Serikat, dan Komisi Perdamaian untuk Indonesia.
4         Upaya penumpasan
a         Menggunakan jalan damai dengan mengirimkan utusan dr. Leimena, namun mengalami kegagalan.
b         Menggelar operasi dan ekspedisi militer yaitu Gerakan Operasi Militer yang dipimpin Kolonel Alex Kawilarang.
c         Dalam perebutan Benteng New Victoria, Letkol Slamet Riyadi gugur.
d         Pada tanggal 2 Desember 1963, Dr. Soumokil berhasil ditangkap dan diadili.

Sumber : https://docs.google.com/document/d/12G3Mk6m_yO4lIHeprdq5K71NQaFvCLPWavs3sK92CS0/edit

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Review: Kepunan - Benny Arnas

Puisi (10): Refleksi Diri